Akhirnya niat bikin Japanese Roll Cake yang tertunda sekian lama, terwujud juga dengan adanya LBT#20 ini. Dari dulu pengen bikin tapi keburu keder duluan karena gak bisa gambar hehehe. Gambar di kertas aja jadinya gak karuan, apalagi gambarin kue >_<
Ini adalah JRC ke-2 ku. Sebelum ini bikin dengan gambar lebah, modal nekad sih memang. Tapi ternyata ketika jadi sayap-sayap lebahnya banyak yang terkelupas karena nempel di kertas roti. Adonannya kurang tebal, padahal sudah memakai pisau tipis ketika melepas kertas rotinya. Akhirnya buat lagi dan kali ini bikin motif yang sederhana aja deh, yaitu motif kulit sapi. Harusnya hitam ya warnanya, tapi takutnya malah jadinya abu-abu, jadinya pakai warna coklat aja deh. Maksaa...
Resep aku lihat di Diary Dapurku punya Ummu Afif. Untuk tutorial di youtube, antara lain bisa diklik disini.
Bahan A :
3 butir kuning telur
35 gr gula kastor
40 ml minyak sayur kualitas baik (pakai olive oil)
40 ml air (pakai susu cair)
1 sdt vanilla
70 gr tepung terigu serbaguna (pakai protein rendah) ---> ayak
10 gr coklat bubuk ---> ayak
Bahan B :
1 putih telur
5 gr gula kastor
sejumput maizena
5 gr tepung terigu (skip...lupa gak masukin tadi)
Bahan C :
3 putih telur
1/2 sdt air lemon
25 gr gula kastor
1 sdt maizena
Cara Membuat :
- Siapkan loyang 22x22 cm atau 24x24cm (hasilnya tipis kaya punyaku). Oles dasar loyang dengan margarin dan alasi kertas roti tanpa dioles lagi. Gambar motif sesuai selera.
- Bahan A : kocok telur dan gula hingga mengembang dan berwarna putih. Masukkan minyak, air, vanilla dan tepung. Kocok terus hingga kental.
- Bahan B : kocok putih telur hingga berbusa, tambahkan gula dan maizena, Kocok hingga soft peak.
- Buat adonan motif dengan cara menambahkan 2 sdm adonan A ke dalam adonan B, aduk lipat hingga rata. Masukkan adonan motif ke dalam piping bag dan semprotkan ke atas loyang sesuai motif yang diinginkan. Panggang dalam oven 170'C selama 1 menit. Angkat.
- Bahan C : Kocok putih telur dan air lemon hingga berbusa. Masukkan gula dan maizena. Kocok hingga soft peak.
- Ambil sedikit adonan C, campurkan ke adonan A, aduk rata. Tambahkan sisa adonan A dan coklat bubuk. Aduk balik hingga rata (jangan terlalu sering mengaduk ya). Tuang hati-hati ke dalam loyang.
- Angkat loyang dan pukul-pukul dasar loyang dengan menggunakan spatula, untuk mengeluarkan udara dalam adonan.
- Panggang dalam oven 170'C selama kurleb 20 menit. Angkat dan keluarkan dari loyang.
- Kelupas kertas roti dengan hati-hati (bisa menggunakan bantuan spatula atau pisau tipis agar motif tetap cantik), dinginkan.
- Balikkan kembali dan oles dengan filling sesuai selera. Gulung dan padatkan.
Permukaannya gak mulus ya...kena garis-garis kertas roti tuh, haduuh. Mungkin lain kali kertas rotinya harus benar-benar mulus, biar hasilnya lebih bagus lagi. Karena aku pake loyang 24x24 cm yang hasilnya terlalu tipis, jadi tengahnya aku beri irisan kue hihihi. Maksudnya biar gulungannya bisa lebih besar.
Rasanya sih lembut seperti halnya cake Japanese lainnya. Tapi aku pribadi lebih suka dengan roll cake biasa yang lebih banyak kuning telurnya hihihi...lidah ndeso nih namanya. Belum puas banget dengan JRC-ku kali ini. Masih penasaran untuk bisa bikin lagi. Ntar yaa....kalo pas luang bikin lagi.
Adonan motif yang sudah dituang.
Fresh from the oven....memang dari awalnya udah gak mulus hihihihi
0 Response to "JAPANESE ROLL CAKE (LBT#20)"
Post a Comment