ORAK-ARIK WORTEL BUNCIS



Bismillahirrohmanirrohim

Lagi mengalami yang namanya mati ide nyiapin menu sahur dan berbuka...hiiiks. Yang terbayang malah menu lebaran, opor ayam, sayur labu siam, sambel goreng printil daging, lapis daging, sambel goreng ati dan juga lontong atau ketupat hihihi. Kalau udah kaya gini hawa-hawanya udah hawa lebaran aja ya, dimana-mana rame, jalanan dan toko penuh semua. Saya juga sudah mulai mempersiapkan kerjaan yang akan ditinggal selama mudik, menyiapkan keperluan yang akan dibawa selama perjalanan nanti, pokoknya yang kebayang udah lebaran aja ya.

Akhirnya kembali lagi ke menu yang super simpel dan siapapun bisa bikinnya, yaitu orak arik telur. Menu ini selalu jadi favorit keluarga saya, yang bikin juga senang karena cepat dan gampang. Untuk pelengkapnya bisa disesuaikan aja dengan yang ada di rumah. Bisa dicampur tahu, jamur, ayam atau aneka sayur. Karena kulkas juga udah mulai kosong, jadi saya cuma pakai wortel dan buncis aja. Tetep enak kok. Yuuk bikin orak-arik.

ORAK ARIK WORTEL BUNCIS

Bahan :
5 butir telur, kocok lepas
1 wortel, iris tipis korek api
5 buncis, iris tipis
7 butir bawang merah, iris tipis
3 siung bawang, iris tipis
2 cabe merah, iris-iris
3 cabe rawit, iris halus (optional)
1 sdm saus tiram
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
3 sdm minyak goreng

Cara Membuat :
1. Panaskan sedikit minyak, masukkan telur kocok dan buat orak arik. Angkat dan sisihkan.
2. Panaskan sisa minyak, tumis bawang merah, bawang putih hingga harum, masukkan cabe merah dan cabe rawit. Aduk hingga rata.
3. Masukkan wortel dan buncis, aduk-aduk hingga setengah layu.
4. Masukkan telur orak arik, bumbui saus tiram, garam dan merica bubuk. Aduk rata dan test rasa.
5. Angkat dan segera sajikan.




Gak apa-apa kan posting menu-menu yang simpel kaya gini, siapa tau tetap bisa jadi sumber inspirasi yaa.

Happy Cooking ^^

0 Response to "ORAK-ARIK WORTEL BUNCIS"

Post a Comment

wdcfawqafwef