CHEESE SOUFFLE



My fave ones. Paling suka banget dengan snack yang gurih-gurih gini, kalau ada resep baru udah gak sabar aja pengen nyobain. Kebetulan beberapa waktu yang lalu Teh Elya sharing simple recipe cheese souffle di grup. Sebenarnya sempat kepending lamaa...sebelum akhirnya  bisa bikin juga. Ini juga bikinnya di sela-sela ngerjain klappertaart coklat hihihi. 

Resepnya gampang banget dan bisa dimodif sesuai selera. Kali ini aku tambahkan smoked beef dan sedikit fillet ayam. Ya...emang cuma itu yang ada di kulkas hehehehe. Yuuk...cobain bikin juga

CHEESE SOUFFLE

Bahan :
100 ml susu cair ----> hangatkan
150 gr margarin 
5 sdm tepung terigu serbaguna
5 kuning telur
5 putih telur
1/8 sdt garam
100 gr keju parut (biar rasanya ngejuu)
4 lembar smoked beef, potong kotak
100 gr fillet ayam, potong dadu dan tumis
oregano secukupnya

Cara Membuat :
- Lelehkan margarin, masukkan tepung terigu. Aduk rata.
- Kocok kuning telur hingga mengembang dan pucat kemudian masukkan ke dalam susu yang sudah dihangatkan. Aduk rata.
- Masukkan campuran susu dan telur ke dalam tumisan terigu. Aduk rata.
- Tambahkan keju parut dan sedikit garam. Aduk rata dan sisihkan.
- Kocok putih telur hingga kaku, kemudian tuang 1/3 adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur. Aduk balik hingga rata.
- Tuangkan adonan ini ke dalam sisa adonan putih telur. Aduk balik hingga rata. 
- Taburi oregano dan panggang suhu 200'C selama kurang lebih 15-20 menit hingga matang dan berwarna kecoklatan.
- Angkat dan segera dihidangkan selagi hangat.

Souffle ini harus segera dihidangkan ya, karena kalau gak gitu souffle-nya akan mengempis. Seperti halnya foto souffle buatanku ini. Ditinggal prepare buat jepret-jepret plus nemenin adek main sebentar, jadinya mengempis deh hahahaha. Tapi soal rasa tetap enak kok.
Kalau sudah dingin dan ingin menikmati souffle cukup panaskan sebentar di microwave....taraaa...souffle hangat siap dihidangkan dengan secangkir teh hangat.




0 Response to "CHEESE SOUFFLE"

Post a Comment

wdcfawqafwef